Es Mentimun

Rasanya yang tawar segar itu pasti akan membilas dahaga kita. Untuk yang punya penyakit darah tinggi, ini minuman yang tepat untuk Anda.
Hidangkan banyak-banyak saat kita mengkonsumsi terlalu banyak daging seperti saat Hari Raya Idul Adha.
BAHAN:
2 bh mentimun, cuci
5 sdm gula pasir
Es batu

 
CARA MEMBUAT:
  • Serut mentimun memanjang, termasuk isi-isinya. Buang pangkal mentimun yang biasanya pahit.
  • Masukkan gula pasir, aduk hingga mentimun lemas dan berair.
  • Sajikan dengan es batu. Tambahkan air bila perlu.
TIPS & TRIK:
  • Pilih mentimun yang segar dan cukup muda agar rasa manisnya pas.
  • Gunakan serutan dengan 'gigi' yang tidak terlalu besar.
Previous
Next Post »
0 Komentar