Jangan Terlalu Banyak Minum Jus Kemasan

Mengonsumsi secangkir jus buah setiap hari merupakan salah satu cara hidup sehat. Maka tak jarang banyak dari kita yang rutin mengonsumsi jus baik jus buah maupun jus sayuran.
Tapi tahukan Anda ternyata kebiasaan itu justru berbahaya bagi kesehatan Anda?
Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of American Dietetic Association menyebutkan, bahwa minum jus buah atau sayuran kemasan setidaknya tiga gelas sehari dapat meningkatkan risiko kanker usus.
Peneliti Australia sebelumnya menemukan manfaat besar dalam jus buah dan sayuran dalam melancarkan pencernaan dan menghindarkan beberapa risiko tumor. Hal itu sepenuhnya benar, dengan catatan jus yang dikonsumsi diolah sendiri.

 Sayangnya, kebanyakan orang masih memilih jus kemasan dengan alasan lebih praktis. Selain itu, tidak jarang orang memberikan gula tambahan meski meracik sendiri jusnya.
Tingginya kandungan gula pada jus kemasan dan jus dengan tambahan gula inilah yang berisiko besar menimbulkan kanker usus.
Banyak gizi yang ditemukan pada buah dan sayuran untuk melindungi tubuh terhadap kanker usus, termasuk serat dan vitamin C sebagai antioksidan. Namun semua bahan ini akan hilang pada saat pemomresan dan pengemasan

Sumber : http://cahayamanado.com
Previous
Next Post »
0 Komentar